Arti surat dalam Kamus Batak-Indonesia

Berikut ini adalah penjelasan tentang surat dalam Kamus Batak-Indonesia

surat

surat, aksara, tulisan, naskah. manurat, menulis, menyurati. manurathon, menulis sesuatu, menuliskan, mencatatkan. surat tangan, tulisan tangan. surat rongkom, tulisan yang dicetak, huruf cetak. na so surat, tidak tertuliskan, tidak terkatakan. tarsurat, tertulis, tercatat. panurat, alat menulis, gerip, dsb. meja panuratan, meja tulis. juhut panuratan, daging yang diberikan sebagai pancar tanda peringatan. surat agong, tulisan arang, sesuatu yang tertulis dan yang gampang diubah, yang tidak tahan lama. surat tombaga holing, tulisan yang tetap, yang tidak diobah-obah lagi. ina ni surat, ke-19 huruf Batak. anak ni surat, tanda pembantu pada tulisan Batak untuk, e, i, o, u, penutup ng dan pangolat.

Lihat juga
HomeSearchBookmarkShare