- mendobrak — men.dob.rak
•
menembus pertahanan atau kepungan
Contoh: pasukan gerilya itu telah mendobrak kepungan tentara lawan
•
merusakkan (pintu, pagar, dan sebagainya)
Contoh: para demonstran mendobrak pintu gerbang kedutaan besar
•
menghapus secara berani dan tegas (tentang tradisi, adat, kebiasaan)
Contoh: Nabi Muhammad saw. mendobrak tradisi perbudakan dalam kalangan kaum Kuraisy