- menguap — me.ngu.ap
•
mengangakan mulut dengan mengeluarkan napas karena mengantuk
Contoh: saya menguap terus karena semalam kurang tidur
•
menjadi uap; mengeluarkan uap
Contoh: spiritus itu benda cair yang mudah menguap; air laut menguap, menjadi awan, mendung, kemudian jatuh menjadi hujan
•
membuka mulut dan mengeluarkan udara (karena mengantuk dan sebagainya)
Contoh: berkali-kali dia menguap karena mengantuk
•
hilang; lenyap
Contoh: jika tidak engkau kunci, sepedamu mungkin akan menguap