Arti harga kontrak dalam Kamus Istilah Akuntansi

Berikut ini adalah penjelasan tentang harga kontrak dalam Kamus Istilah Akuntansi

harga kontrak — contract price

harga atau rumus harga yang tercantum dalam kontrak pembelian atau penjualan, seperti misalnya: (1) harga tetap (firm price) harga yang tidak akan diubah/disesuaikan; (2) harga sasaran (target) harga dasar yang masih dapat disesuaikan dengan syarat-syarat tertentu; (3) harga eskalasi harga yang mengandung kemungkinan ditambah dengan suatu jumlah pada harga kontrak, apabila terjadi hal-hal yang telah diperinci terlebih dahulu yang kepastian terjadinya belum dapat ditentukan; (4) harga atas dasar harga pokok biasanya ditambah dengan persentase tertentu sebagai unsur laba; (5) harga yang akan datang harga yang terjadi untuk transaksi yang terjadi sekarang, tetapi penyerahannya dilakukan di waktu yang akan datang; harga semacam ini terutama dipengaruhi oleh hubungan antara harga kalau dikirim sekarang dan estimasi pembeli dan penjual mengenai keadaan pasar pada saat penyerahan dilakukan nanti

Lihat juga
HomeSearchBookmarkShare